Kuliah Tamu Prodi Teknik Kimia 2019
Prodi Teknik Kimia Universitas PGRI Madiun telah melaksanakan kuliah tamu pada tanggal 21 Agustus 2019. Acara ini dihadiri oleh Dr. Varaporn Tanrattanakul dari Thailand dan Dr. Muzammil bin Jusoh dari Malaysia. Kuliah tamu dihadiri oleh semua mahasiswa prodi teknik kimia dan mahasiswa undangan dari prodi teknik elektro, dan teknik informatika serta beberapa dosen prodi pendidikan biologi Universitas PGRI Madiun.